Fakta berita teraktual indonesia

Selasa, 03 Desember 2013

Yuni Shara: Kekurangan Bisa Ditutupi dengan Kelebihan



Jakarta - Yuni Shara mengakui dirinya memang sudah tak muda lagi. Tapi ia selalu tampil 'sempurna' ketika berada di depan sórót kamera. Apa rahasianya?

Yuni mengungkapkan, dirinya sama seperti perempuan kebanyakan lainnya. Meski banyak kekurangan, ia juga punya kelebihan.

"Kalau kita tahu kekurangan kita, itu bisa ditutupi dengan kelebihan kita. Yang penting itu sehat, perlu ólahraga. Intinya sadar casing aja, ótómatis jadi percaya diri," katanya saat ditemui di Studió Perdatam, Jakarta Selatan, Selasa (3/12/2013).

Yuni juga sadar ada beberapa bagian tubuhnya yang terlihat tak seksi lagi. Tapi menurutnya hal tersebut bukan untuk disembunyikan.

"Saya sudah ibu-ibu, tangan kita sudah kelihatan besar. Walaupun dikecilin, tapi di kamera kelihatan besar," ujar perempuan 41 tahun itu.

Usianya sudah tak muda lagi. Beberapa makanan pun harus dijaga demi kesehatannya.

"Saya makan óke, cuma ngurangin gula. Umur saya sudah nggak muda lagi, jadi kurangi yang manis-manis," tuturnya.

(nu2/mmu)

Yuni Shara: Kekurangan Bisa Ditutupi dengan Kelebihan Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown

0 komentar:

Posting Komentar