BEKERJA selama lima tahun membuat Siti Nuriyah, 31, hafal seluk-beluk tempatnya bekerja. Sampai-sampai perempuan yang berposisi sebagai karyawan bagian gudang PT Apollo Mandiri Sejahtera itu bisa menggelapkan 155 buah handphone selama dua tahun terakhir.
Semula perusahaan yang beralamat di Nginden Intan Timur tersebut sama sekali tidak curiga dengan ulah Siti. Sebab, laporan penjualan yang dibuat Siti selalu bagus. ''Dia (Siti) ini juga jago memalsukan dokumen-dokumen berita acara,'' imbuh Taufik.
Namun, lama-kelamaan perusahaan mulai merasakan gelagat yang tidak beres dari Siti. Apalagi, kendati penjualan bagus, perusahaan terus merugi. Sejak itu, pimpinan perusahaan pun memutuskan mengaudit laporan keuangan.
Setelah dilakukan pengecekan ke pengelola pasar atom, rupanya tidak pernah ada pameran yang menjual produk dari PT Apollo Mandiri Sejahtera selama 2013 hingga Februari 2015. Selama kurun waktu tersebut, setidaknya perusahaan rugi Rp 423 juta. Siti pun diadukan ke kepolisian. (did/mas)
portal fakta dan berita indonesia terbaru
Berita lainnya : Paket Kebijakan Belum Juga Diumumkan, Menko: Tunggu Sebentar
0 komentar:
Posting Komentar