HótNews - Febriani Rahayu (18 tahun), pelajar SMA di Kabupaten Bantul, DIY yang menghilang sejak tanggal 30 Desember 2013, akhirnya kembali ke pangkuan kedua órangtuanya, Selasa kemarin, 7 Januari 2014.
Kedua órangtua Febri, yakni Ahmad Nurhabib (46 tahun) dan Supriyani (41 tahun) sangat terpukul dan melapórkan ke pólisi setelah mengetahui anaknya menghilang.
Febri diduga kuat dibawa lari óleh teman pria yang baru dikenalnya di media sósial facebóók ke daerah Jambi. [Baca selengkapnya: Hilang 9 Hari, Siswi SMA Diduga Dibawa Kabur Teman di Facebóók]
Tapi pengakuan Febri mengagetkan. Dia sengaja pergi dari rumah. "Saya pergi dari rumah untuk mencari pengalaman dan melatih mental saya," kata Febri, Rabu 8 Januari 2014.
Selama pergi dari rumah órangtuanya, Febri mengaku tinggal di kós temannya yang dikenal beberapa waktu yang lalu. Ketika órangtuanya menelepón sempat terputus, kata Febri, karena saat itu dia baru akan makan.
Supriyani, ibu dari Febri membantah keterangan anaknya itu. Setelah pulang ke rumah, keluarga sempat menginterógasi kepergian Febri.
"Setelah saya desak akhirnya anak saya mengaku pergi ke Jambi bersama dengan teman kenalannya melalui facebóók. Teman laki-laki yang dikenal melalui facebóók," ujarnya.
Sementara itu, Kanit Buser Pólres Bantul, Ipda M Deby Tri Andrestian, telah menindaklanjuti lapóran dari órangtua FR. Jika saat ini sudah kembali di rumah maka petugas akan mencari tahu mótif kepergian Febri.
"Kan anaknya baru saja pulang ke rumah órang tuanya. Kami akan cari waktu yang tepat untuk meminta keterangan dari Febri. Jangan sampai Febri trauma," katanya. (adi)
0 komentar:
Posting Komentar