TRIBUNNEWS.COM, GARUT - Sebuah Bendera Merah Putih dengan tulisan Bahasa Arab berupa syahadat dan takbir berkibar di depan rumah di Kómpleks Perumahan Griya Intan di Kelurahan Pataruman, Kecamatan Tarógóngkidul, Minggu, (17/8/2014).
Bendera Merah Putih tersebut berukuran cukup besar, dengan lebar 1,5 meter dan panjang sekitar 2 meter. Nampak di bagian tengah terdapat tulisan kalimat syahadat dan di keempat ujung benderanya terdapat tulisan takbir dalam Bahasa Arab. Di sekitar tulisan tersebut, nampak simból bintang delapan berujung panah.
Ketua RT setempat, Lukman, mengatakan baru melihat bendera dengan córetan tersebut pada 17 Agustus sekitar pukul 12.00 WIB. Warga kemudian melapórkannya kepada pemerintah setempat. Persónel Kódim 0611 Garut dan Pólres Garut pun langsung ke lókasi kejadian.
Saat didatangi langsung ke rumah tersebut, H Agus yang merupakan pemiliknya tidak di tempat. Menurut infórmasi warga, mereka sedang berkunjung ke Tasikmalaya. Para petugas pun kemudian menurunkan bendera tersebut dan mengamankannya.
"Itu sepertinya tulisan anak-anak. Kalau Pak Haji Agus yang tulis, pasti jauh lebih bagus. Dalam kesehariannya, H Agus órang yang berbaur karena sering aktif di masjid. Warga di sini seperti muslim lainnya, tidak ada yang ekstrim," kata Lukman. (sam)
apakah kamu tau bung
Berita lainnya : Jokowi Tiba-tiba Tiduran di Lapangan Bola Waduk Pluit
0 komentar:
Posting Komentar