Fakta berita teraktual indonesia

Kamis, 12 Desember 2013

The Act of Killing Raih Penghargaan di Brisbane



The Act of Killing, film dokumenter tentang kegiatan para algojo dalam pengganyangan komunis di Indonesia, menjadi salah satu pemenang dalam  penghargaan Asia Pacific Screen Awards. Upacara penyerahan penghargaan tersebut diselenggarakan di Brisbane, Australia, Kamis (12/12/2013) malam.

The Act of Killing disutradarai oleh Joshua Oppenheimer, asal Kanada.

Film tersebut menceritakan pembasmian komunisme dan mereka yang mengaku sebagai komunis di kota Medan, setelah pecahnya peristiwa 30 September 1965, dengan menggunaknan pengakuan para 'algojo' yang melakukan tindakan-tindakan tersebut.

Meskipun ini merupakan penghargaan kesekian yang diterima oleh film tersebut, sampai sekarang pemutarannya di Indonesia masih bersifat kecil-kecilan.

Selain The Act of Killing, film cerita terbaik dimenangkan oleh film asal Palestina, Omar. Film yang menceritakan soal kehidupan di daerah pendudukan Palestina tersebut merupakan film pertama yang dibiayai sepenuhnya oleh warga Palestina sendiri.

Film Omar ini sekarang dicalonkan dalam kategori film asing untuk Film berbahasa asing terbaik di Academy Awards 2014.

Daftar Pemenang Screen Awards 2013

Film Cerita Terbaik - Omar (Palestine)

Sutradara Terbaik  - Anthony Chen for Ilo, Ilo (Singapura)

Aktor Terbaik  - Lee Byung-hun for Masquerade (Korea)
Aktres Terbaik  - Zhang Ziyi for The Grandmaster (Hong Kong/China)

Prestasi di Sinematografi  - Lu Yue for Back to 1942 (China)

Film Dokumenter Terbaik  - The Act of Killing (Denmark, Norwegia, UK)

Penghargaan UNESCO - The Painting Pool (Iran).

 

The Act of Killing Raih Penghargaan di Brisbane Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown

0 komentar:

Posting Komentar