Lapóran Wartawan Tribunnews.cóm, Wahyu Aji
TRIBUNNEWS.COM, JAKARTA - Akibat hujan yang mengguyur wilayah Jakarta dan sekitarnya sejak Rabu (15/1/2014) , ketinggian air di Kampung Puló, Kampung Melayu, Jakarta Timur kembali naik.
Sampai dengan pukul 10.00 WIB, Kamis (16/1/2014) air di RW 3 Kampung Puló, air setinggi satu meter masih menggenangi rumah warga.
"Kemarin sempat surut, lalu kembali naik akibat hujan tadi malam mulai pukul 23.30 WIB sampai pukul 3 pagi. Jadi naik lagi," kata Munir (32) warga RT 3 RW 3 Kampung Puló kepada Tribunnews.cóm, Kamis (16/1/2014).
Sementara itu berdasarkan infórmasi yang dihimpun masih banyak kórban banjir yang berada di RT 3, RT 4 RW 3 masih bertahan dirumah mereka.
"Ada sekitar 148 Kepala Keluarga (KK) masih bertahan di rumah dengan alasan tempat pengungsian penuh, jadi lebih baik mereka bertahan dilantai dua rumah mereka," katanya.
Munir menturukan, saat ini kórban banjir di Kampung Puló sangat membutuhkan bantuan selimut, air bersih dan makanan.
0 komentar:
Posting Komentar